Butuh Respon Cepat? Telepon Sekarang 021-213-839-94

Fresh Graduate Wajib Tahu! 7 Tips Datang ke Job Fair Supaya hasil Maksimal

6 menit membaca

Job fair atau yang dikenal juga dengan bursa kerja merupakan suatu event yang mempertemukan recruiter dari suatu perusahaan dengan pencari kerja. Di sinilah pencari kerja dapat memanfaatkan kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan para recruiter dari berbagai perusahaan. 

Tujuan utama diadakannya job fair adalah memudahkan recruiter dan pencari kerja untuk saling bertukar informasi. Bagi pencari kerja, job fair dapat menjadi kesempatan untuk menemukan banyak lowongan kerja. Sedangkan bagi perusahaan, job fair dapat menjadi ajang untuk mencari kandidat potensial secara langsung. 

Selain ajang interaksi antar pencari kerja dengan recruiter, biasanya di suatu job fair juga terdapat seminar, workshop, yang diisi oleh orang-orang yang kompeten di bidangnya. Acara-acara tersebut juga dapat memberikan tambahan ilmu bagi para fresh graduate, sebelum memasuki dunia kerja.

Karena banyak manfaatnya, berikut ini ada tujuh tips datang ke job fair untuk fresh graduate, supaya hasil yang didapatkan bisa maksimal setelah datang ke job fair. Namun, sebelum itu simak juga 7 Manfaat Seminar Kit untuk Membranding Perusahaan. Yuk, disimak!

Tips Datang ke Job Fair untuk Fresh Graduate

Sebelum datang ke job fair, ada beberapa hal yang perlu Anda persiapkan dengan baik. Persiapan yang baik dan matang akan membuat Anda mendapatkan hasil maksimal setelah berkunjung ke job fair, misalnya dihubungi oleh perusahaan yang berpartisipasi. Berikut tujuh tips datang ke job fair untuk fresh graduate.

1. Ketahui Perusahaan yang Berpartisipasi

Tips datang ke job fair untuk fresh graduate, yang pertama adalah ketahui dulu perusahaan-perusahaan yang berpartisipasi dalam job fair tersebut. Sebelum datang ke lokasi, alangkah baiknya Anda sudah mengetahui perusahan apa yang ingin dituju saat sampai di job fair. Hal ini akan membuat waktu anda lebih efektif, dibandingkan harus melihat-lihat terlebih dahulu. 

Baca juga:  10 Ide Hampers Imlek Untuk Pasangan yang Romantis dan Bermakna

Jika sudah mengetahui perusahaan yang ingin dituju, Anda dapat lebih mudah untuk menentukan pertanyaan sebelum tiba di lokasi. Hal ini akan membuat Anda lebih siap saat berbicara dengan rekruter perusahaan. Dengan begitu, Anda bisa lebih focus untuk mendapatkan informasi seputar perusahaan yang dituju. 

2. Siapkan Pertanyaan Sebelum Datang ke Lokasi Job Fair

Tips datang ke job fair, yang kedua adalah pastikan Anda sudah menyiapkan pertanyaan sebelum datang ke lokasi jobfair. Jika Anda belum mengetahui perusahaan yang akan dituju, Anda bisa menyiapkan pertanyaan-pertanyaan general, meliputi budaya perusahaan, jobdesk dari posisi tertentu, jam kerja, dan lain-lain.

Menyiapkan pertanyaan sebelum sampai di lokasi job fair akan membuat Anda terlihat ebih percaya diri saat menghadapi rekruter. Dengan begitu, Anda akan memberikan kesan pertama yang baik kepada perusahaan yang dituju. 

3. Siapkan Resume/ CV yang Menarik 

Tips datang ke job fair lainnya adalah siapkan resume atau cv yang menarik.  CV atau resume yang menarik adalah kunci utama dalam menonjolkan kemampuan Anda dihadapan rekruter. Cv yang bagus akan membuka jalan Anda untuk menuju proses rekrutmen yang lebih jauh. 

Untuk membuat cv yang menarik, pastikan Anda mencantumkan  pernyataan singkat tentang diri Anda, meliputi latar belakang pengalaman kerja, dan keahlian khusus yang dimiliki. Jangan lupa menekankan keahlian Anda dengan posisi yang dilamar. Selain CV, Anda juga bisa menunjukkan portofolio hasil kerja Anda kepada recruiter, untuk membuka peluang diterima semakin besar. 

4. Kenakan Pakaian yang Rapi

Pastikan Anda mengenakan pakaian yang rapi saat datang ke jobfair. Hal ini dikarenakan penampilan menjadi penilaian utama saat Anda bertemu langsung dengan recruiter. Oleh sebab itu, pastikan Anda mengenakan pakaian yang rapi saat datang untuk membuat citra yang baik di hadapan recruiter. 

Pakaian yang rapi tidak harus selalu formal. Anda dapat mengenakan pakaian semi formal, seperti blouse dengan celana jeans, ataupun mengenakan vest. Jangan lupa juga untuk memerhatikan penampilan kaki dengan mengenakan sepatu ataupun sepatu sandal yang tertutup sopan. 

Baca juga:  20 Inspirasi Ucapan Selamat Natal dalam Bahasa Inggris untuk Keluarga dan Teman
Suvenir Lokasoka

5. Manfaatkan Waktu Sebaik Mungkin

Tips datang ke job fair yang kelima, manfaatkan waktu Anda sebaik mungkin selama berada di lokasi job fair. Prioritaskan perusahaan-perusahaan yang paling Anda minati, namun jangan sampai Anda melewatkan kesempatan dari perusahan-perusahaan lainnya.

Explore berbagai bidang perusahaan, jangan sampai Anda hanya focus pada satu perusahaan tertentu. Maksimalkan kesempatan Anda untuk menggali informasi sebanyak mungkin tentang berbagai lowongan pekerjaan selama Anda berada di area job fair. Tunjukan pula minat dan kesungguhan Anda saat berhadapan langsung dengan recruiter. 

6. Dapatkan Informasi Kontak Sebanyak-Banyaknya

Saat mengunjungi suatu perusahaan,  pastikan Anda tidak lupa untuk mengambil kontak person perusahaan yang dituju. Hal ini akan sangat berguna untuk Anda melakukan followup terkait proses rekrutment yang diikuti. Anda juga dapat memantau perkembangan perusahaan melalui sosial medianya.

Manfaatkan waktu Anda untuk mengambil kontak person sebanyak-banyaknya dari berbagai perusahaan. Dengan begitu Anda tidak hanya terfokus pada satu perusahaan saja, sehingga peluang Anda diterima juga akan semakin besar. 

7. Jangan Lewatkan Workshop atau Seminar yang Diadakan

Tips datang ke job fair yang terakhir adalah jangan lewatkan workshop atau seminar yang diadakan di lokasi yang sama. Biasanya di suatu job fair juga terdapat sebuah workshop atau seminar untuk berbagi tips dan trik kepada para job seeker. Hal ini perlu Anda manfaatkan sebaik mungkin, supaya hasil yang Anda dapatkan selama datang ke job fair lebih maksimal. 

Seminar atau workshop biasanya diisi oleh pembicara-pembicara kompeten di bidangnya. Hal ini dapat Anda manfaatkan untuk menggali informasi tentang tren terbaru di dunia kerja, berbagai tips dan trik, hingga praktik kerja terbaik. Anda juga dapat mendengarkan cerita inspiratif dari pembicara sebagai bahan motivasi diri. 

Manfaat Job Fair Bagi Jobseeker

Job fair merupakan acara yang diadakan dengan tujuan mempertemukan perusahaan dan pencari kerja dalam satu tempat. Bagi para pencari kerja, menghadiri job fair dapat memberikan berbagai keuntungan. Berikut adalah beberapa manfaat  dari mengikuti job fair, bagi job seeker.

1. Akses ke Banyak Kesempatan Kerja

Job fair sering kali dihadiri oleh banyak perusahaan yang mencari calon karyawan. Hal ini dapat memberi kesempatan bagi pencari kerja untuk langsung berinteraksi dengan berbagai perusahaan dari berbagai industri. Dengan begitu, pencari kerja  dapat mengexplore berbagai jenis pekerjaan dan mencari yang sesuai minat dan kualifikasi

Baca juga:  10 Inspirasi Hadiah Penghargaan Karyawan Terbaik di Kantor

2. Memperluas Jaringan

Salah satu aspek penting dari job fair adalah kesempatan untuk membangun dan memperluas jaringan profesional. Pencari kerja dapat bertemu langsung dengan perwakilan perusahaan, recruiter, bahkan dengan sesama pencari kerja. Memperluas jaringan ini bisa memberikan insight mengenai  informasi terbaru tentang peluang kerja, tips karir, dan bahkan referensi pekerjaan di masa depan.

3. Mendapatkan Informasi Langsung dari Sumbernya

Dalam job fair pencari kerja dapat berbicara langsung dengan perwakilan perusahaan atau recruiter. Hal tersebut memungkinkan kandidat untuk mendapatkan informasi lebih mendalam tentang persyaratan pekerjaan, kualifikasi yang diharapkan, dan budaya perusahaan. Dengan begitu, pekerja dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik untuk proses seleksi.

4. Pengalaman Wawancara Informal

Job fair sering kali menyertakan sesi wawancara singkat atau informal antara job seeker dengan recruiter. Hal ini dapat memberi kesempatan pencari kerja untuk menunjukkan skillnya dihadapan recruiter. Selain itu, sesi wawancara singkat ini juga bermanfaat untuk mendapatkan umpan balik secara langsung. Pengalaman ini sangat berharga untuk meningkatkan kepercayaan diri dan kesiapan dalam menghadapi wawancara kerja yang sesungguhnya.

5. Mendapatkan Insight tentang Industri dan Trend Terkini

Manfaat job fair lainnya adalah memungkinkan pencari kerja untuk mendapatkan wawasan lebih dalam tentang industri tertentu dan tren karir terkini. Dalam diskusi dengan perusahaan dan profesional, mereka dapat memahami apa yang sedang berkembang dan di mana potensi peluang karir berada.

Itu dia informasi mengenai tujuh tips datang ke job fair dan manfaat job fair bagi job seeker. Adanya job fair dapat meningkatkan peluang Anda untuk mendapatkan pekerjaan. Oleh sebab itu, Anda harus memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin untuk menunjukkan kualitas Anda di hadapan recruiter. 

Simak juga artikel Lokasoka lainnya 7 Bahan Seragam Kantor Berdasarkan Tempat Kerja. Lokasoka merupakan platform digital untuk kustomisasi hadiah, souvenir, merchandise, dan berbagai produk gifting. Hubungi nomor WhatsApp Admin Lokasoka untuk mengetahui berbagai info menarik lainnya terkait kostumisasi hadiah. 

Share Article:

Fadhila Luqyana A

Writer & Blogger

Banner-Promo-Corporate-Gift-Lokaoska-CTA-blog
Office Hours : Senin-Jumat 09.00-16.00

© 2024 PT Ecodoe Widya Candia Internasional

Hotline (09.00-16.00)
Konsultasi Gratis

Konsultasi dengan tim kami melalui chat